Pengesahan Kepengurusan Ormawa Fakultas Psikologi UMS 2019

UMS, Fakultas Psikologi – Penyerahan Surat Keputusan (SK) pengangkatan kepengurusan organisasi mahasiswa (ormawa) Fakultas Psikologi UMS dilaksanakan di ruang audio visual lantai 2 Fakultas Psikologi UMS, Kamis, (24/01). Kegiatan tersebut dihadiri oleh dosen, jajaran dekanat, serta pimpinan organisasi mahasiswa periode 2018 dan periode 2019.

Acara pengesahan kepengurusan ormawa Fakultas Psikologi UMS 2019 dimulai pukul 09.00 WIB s/d 11.30 WIB. Kegiatan dimulai dengan pembukaan, pemberian sertifikat kepada pengurus 2018 yang diwakili oleh Monica Purdiani selaku ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Fakultas Psikologi UMS 2018, dan dilanjutkan pembacaan surat keputusan dan struktur organisasi oleh Laila Listiana Ulya S.Psi., M.Psi., Psikolog selaku Sekretaris Prodi 1 S1, mulai dari BEM, DPM, IMM dan UKM lain seperti LPM Psyche, Psychopala, KSPI Al Qolam, Sub Unit Olahraga Fakultas (SUOF), serta Teater Lugu. Setelah dilakukan pengesahan organisasi tingkat fakultas oleh dekan, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan SK ke tiap-tiap perwakilan ormawa dan ditutup dengan foto bersama.

Penyerahan Surat Keputusan (SK) ke perwakilan ormawa oleh dekanat

Gubernur Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Psikologi UMS 2019, Yusril Aryo Dyatmiko, berharap agar antar lembaga di Fakultas Psikologi UMS dapat saling bersinergi, baik sesama UKM atau bahkan dengan dekanat. “Yang terpenting selalu melibatkan Allah ketika pengambilan keputusan,” tutur Yusril (28/01). (zr)

 

Scroll to Top