COACHING GAME SESSION POINTS OF YOU TO A FANTASTIC NEW START

Coaching Game Session Points Of You To A Fantastic New Start dilaksanakan pada hari Jumat,13 Desember 2019 pukul 13.00-16.00 di Ruang Audio Visual UMS  bersama alumni psikologi UMS angkatan 1995 Indah Prestyowati, selaku fasilitator. Kegiatan ini merupakan agenda, yang ditujukan kepada para alumni Fakultas Psikologi UMS.

Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Mahasiswa Psikologi UMS, Alumni S1 Psikologi UMS dan Mahasiswa Magister Profesi UMS. Points of You adalah tools yang sangat unik berupa kartu foto, kartu kata dan kartu pertanyaan. Tools yang sangat efektif untuk mendukung aktivitas konselor, pendidik, coach, trainer, social worker dan leader. Sehingga POY sangat powerful untuk beragam keperluan karena dapat diaplikasikan pada beragam segmen dan semua bagian psikologi baik pendidikan, klinis, industri, perkembangan dan sosial. Efektif untuk individual, kelompok, maupun komunitas serta dapat membantu proses pemberdayaan atau empowering pada coachee maupun klien karena mendapatkan insight secara langsung dari alat yang digunakan. Selain itu POY telah digunakan di 127 negara dengan 26 bahasa.

Metode Point of You sendiri memang cukup mudah untuk diterapkan, karena tidak memiliki banyak tahapan serta dapat dilakukan bukan saja oleh psikolog namun yang sudah mengikuti pelatihan dan memiliki skill tentang manusia. Langkah pelaksanaan PoY yang pertama adalah pause atau jeda yang bertujuan untuk mengajak individu fokus pada sesi ini , kedua expand yakni mengeksplore gambar atau kartu PoY, dan ketiga membuat action plan dalam satu hari, satu pekan, dan satu bulan. Dengan metode PoY ini diharapkan individu dapat memperbaiki diri ke arah yang lebih baik dengan melihat dari berbagai sudut pandang. (ypsp)

Scroll to Top